Sepak Bola Indonesia Kembali Tercoreng



Satu Orang Tewas Dalam Laga Persija vs Persib, Diduga Bukan Pendukung Persib
Laga el clasico Indonesia kembali memakan korban. Tidak main-main, kali ini nyawa menghilang hanya karena pertandingan sepakbola saja. Seorang supporter yang diketahui bernama Nazuardi berusia 27 tahun tewas dikeroyok oknum supporter setia Persija Jakarta, The Jakmania. Nazuardi tewas karena mengalami pendarahan hebat di belakang kepalanya.

Awalnya korban tewas disebut-sebut merupakan salah seorang pendukung setia Persib Bandung, yang nekat hadir ke Stadion Gelora Bung Karno meski telah dilarang oleh pihak Kepolisian. Namun ternyata setelah diselidiki, korban juga merupakan pendukung Persija, The Jakmania. Seperti dilansir dari Bola.net, Nazuardi diketahui merupakan seorang tukang ojek yang memang sebelumnya tidak pernah hadir ke Stadion Gelora Bung Karno untuk mendukung Persija.

Sementara itu lewat akun jejaring social, beberapa supporter Persija Jakarta juga sudah menjelaskan perihal masalah tewasnya salah satu supporter ini. Menurut kabar yang beredar di jejaring sosial, Nazuardi tewas karena menjadi korban pemalakan, bukan karena ia seorang supporter lawan. Selain itu juga ada motif pribadi dibalik meninggalnya Nazuardi yang diketahui juga merupakan mantan anggota The Jakmania tersebut. Saat ini jenazah Nazuardi sendiri sudah didatangi keluarganya di RSCM, Jakarta.

Apapun permasalahannya rasanya tidak pantas jika sampai ada nyawa melayang hanya karena sebuah pertandingan sepakbola. Hal ini tentunya patut menjadi perhatian seluruh stakeholders sepakbola nasional mengingat rivalitas atau masalah apapun di sepakbola yang berujung kematian seperti hal ini tidak sepatutnya terjadi lagi. Jika fanatisme berujung kekerasan dan pembunuhan seperti hal ini lagi, rasanya sepakbola nasional tidak boleh lagi menjadi hiburan masyarakat. (RH)

Daftar Artikel:

0 Comments
Komentar

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...